Skip to main content

4 Tempat Wisata Bandung Paling Direkomendasikan untuk “Pelarian” di Sela-sela Kesibukan

Banyak dari kita yang ingin liburan di sela-sela kesibukan karena ingin melepas penat. Tapi karena belum musim liburan, rasanya kita bakal terkendala kalau memilih tempat wisata yang terlalu jauh. Khusus buat kamu-kamu yang tinggal di Jakarta dan ingin mencari tempat liburan di sela kesibukan, pergi ke Bandung bisa jadi alternatifnya. Kamu bisa pergi ke sana saat weekend dan menghabiskan weekend di sana.

Bandung sebenarnya punya banyak sekali tempat yang menarik. Tapi karena waktumu terbatas karena hari Senin harus sudah beraktifitas lagi, paling tidak kamu bisa mengunjungi beberapa tempat yang paling direkomendasikan di bawah ini.

1. Menikmati Jalan Braga

4 Tempat Wisata Bandung Paling Direkomendasikan untuk “Pelarian” di Sela-sela Kesibukan
Foto by: Nia Kusumawati on Google Street
Khusus buat kamu yang pengen menikmati Bandung tapi tetap pengen menghemat uang, Jalan Braga adalah opsi yang paling pas. Kenapa kok seperti itu? Ya alasannya adalah untuk bisa menikmati Jalan Braga, kamu tidak perlu mengeluarkan biaya sama sekali. Setibanya kamu di sini, kamu bakal disambut dengan kawasan yang sangat ikonik dengan bangunan-bangunan yang menggunakan arsitektur jaman dulu.

Walaupun pemandangannya hanya bangunan-bangunan kuno, jangan salah, malah itu yang jadi daya tariknya. Apalagi kalau kamu pergi ke Jalan Braga pas malam. Dijamin bakal tambah cantik pemandangannya. Tempat wisata ini sangat pas buat kamu yang sekedar ingin jalan-jalan santai sambil menikmati indahnya Bandung. Jangan lupa buat foto-foto ya?

2. Wajib Mampir ke Gedung Sate




Jangan mengaku sudah ke Bandung kalau kamu belum mengunjungi Gedung Sate. Tempat satu ini boleh dibilang sebagai landmarknya Bandung ang paling terkenal. Kalau kamu menggemari wisata sejarah, sangat direkomendasikan buat mengunjungi Gedung Sate ini.

Selain berfungsi sebagai landmark, Gedung Sate merupakan bukti nyata peninggalan masa lalu khususnya masa kolonial. Jadi rugi kayaknya kalau kamu ke sana tapi tidak mempelajari warisan sejarah di yang tampak di Gedung Sate. Kalau memang kamu tidak terlalu menggemari sejarah, ya paling tidak Gedung Sate bisa kamu kunjungi kemudian kamu jadikan latar belakang foto-foto selfie-mu.

3. Sejuknya Babakan Siliwangi




Apa yang terlintas di pikiranmu kalau kamu melihat banyak penghijauan di sekitarmu? Buat kita-kita yang sudah terbiasa hidup di kota-kota besar dan riweuh seperti di Jakarta atau malah di Bandung kotanya, melihat yang hijau-hijau seperti itu pasti bakal membuat kita lebih rileks, kan?
Nah, itulah yang bakal kamu rasakan kalau kamu mengunjungi Babakan Siliwangi. Tempat ini sebenarnya sekedar ruang terbuka hijau saja dan terletak di tengah-tengah kota Bandung. Sejenak kamu bakal mengalami sensasi hilangnya hingar bingar daerah perkotaan.

Selain itu kamu juga akan merasa lebih damai dan tenang. Inilah kenapa Babakan Siliwangi sangat digemari orang-orang yang ingin menjadikannya sebagai “pelarian” dari hiruk pikuk kesibukan perkotaan. Saking kerennya Babakan Siliwangi, banyak yang menyamakannya seperti Central Park yang sudah jadi ikon ruang terbuka hijau di tengah-tengah kota New York. Jadi sangat direkomendasikan deh buat ke sini. Apalagi tiket masuknya cuma Rp 3.000 saja.

4. Taman Film




Bandung memang surganya taman-taman yang unik. Salah satunya ya Taman Film ini. Seperti namanya, taman ini memang dirancang bagi warga umum untuk menikmati film bersama. Desainnya adalah ruang terbuka yang cukup luas dan ditata dengan baik dengan layar yang besar untuk menonton filmnya.

Buat kamu-kamu generasi yang cukup tua, pergi ke taman ini dan menikmati film di sana akan membangkitkan romansa nostalgia menonton film di layar tancap. Dan buat generasi muda, jelas, tempat ini amat sangat menarik untuk dijadikan tempat nongkrong sambil nonton. Film yang diputar biasanya berjadwal. Jadi pastikan kamu datang ke sana pas jadwal pemutaran film. Tapi kalaupun tidak ada film yang diputar, Taman Film tetap menjadi salah satu tempat nongkrong gratisan yang asyik kok!
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->